10 Tanda Anda Telah Menemukan Suami Idaman

Friday, February 17, 2017



Tidak ada yang sempurna di dunia ini, begitu juga dengan pasangan Anda. Sempurna itu tidak harus memiliki harta, uang berlimpah, wajah tampan, jabatan tinggi, dan lain sebagainya. 

Tapi, kesempurnaan sesungguhnya adalah ketika kita sudah bisa jatuh cinta pada orang yang tepat dan sudah kita damba-dambakan sejak lama. Jangan berpikir, ketika jatuh cinta, Anda telah menemukan pasangan idaman. Butuh proses, agar Anda bisa mengetahui apa si dia benar-benar pasangan idamanmu atau tidak. 

Setelah beberapa waktu Anda bersama dia, mungkin Anda akan mulai melihat seperti apa pasangan Anda. Dan, tak jarang setelah kita mengetahuinya, keraguan pun jadi muncul di dalam diri. "Apakah aku telah memilih pasangan yang tepat", ujar diri sendiri di dalam hati.

Untuk mengatasi keraguan Anda, di bawah ini kami rangkum 10 tanda Anda telah menemukan suami idaman.

1. Dia tidak takut kesulitan dan siap untuk memecahkan masalah bersama Anda.

Seorang pria sejati tidak hanya berbicara kata-kata indah, tetapi juga bisa bersikap tegas di setiap kondisi apapun. Dalam situasi sulit sekalipun, ia selalu siap untuk memberikan bahu ketika Anda menangis.

2. Dia bisa menyiapkan makan malam sendiri.

Wanita zaman sekarang tentu berpikir bahwa, seorang pria yang gagah dan mampu memasak adalah suami idaman. Bagi mereka, pria itu tidak perlu melakukan hal istimewa, jika memasak saja sudah  mampu mencuri hatinya. Seperti halnya membuat makanan kesukaaan pasangannya .

3. Dia akan selalu mendukung Anda, sekalipun Anda melakukan kesalahan yang fatal.

Semua orang pasti pernah membuat kesalahan, begitu juga dengan Anda dan pasangan. Ketika hal itu terjadi pada Anda, mereka yang mencintai Anda tentu akan selalu ada di sisi Anda. Dan di situasi seperti ini juga, pasangan Anda akan tetap mendukung Anda daripada menyalahkan.

4. Dia begitu memberi perhatian pada Anda secara sempurna

Hal ini tidak berarti bahwa, pasangan Anda harus tahu setiap detail dari hidup Anda dan ingat apa saja yang selalu Anda kenakan saat bertemu dengannya. Tapi,  si dia justru mencatat hal-hal penting apa saja yang penting bagi Anda. Seperti, lagu favorit Anda, berapa banyak gula Anda biasanya memasukkan ke dalam teh, dan masih banyak lainnya.

5. Dia tidak hanya pintar, tapi juga bijaksana

Mungkin Anda akan terbantu jika memiliki pasangan yang pintar dan cerdas. Tapi, jauh lebih penting jika Anda bisa memiliki pasangan yang dapat membantu Anda memecahkan masalah dan memberikan solusinya.

Jika pria Anda dapat memberikan nasihat yang baik, ketika Anda bertengkar dengan seseorang, tentu Anda menjadi wanita yang sangat beruntung.

6. Dia tahu bagaimana cara untuk menghibur Anda.

Ketika Anda merasa terpuruk atau mengalami kesulitan, pria yang Anda cintai tentu tahu bagaimana caranya untuk membuat Anda tersenyum kembali. Dia akan mencoba membuat lelucon lucu, dan melakukan hal-hal istimewa untuk Anda. Hal tersebut dilakukannya, agar Anda bisa lebih baik lagi dari sebelumnya.

7. Pendapat Anda penting baginya.

Hubungan antara Anda dan pasangan tidak hanya harus hidup bersama. Mereka juga harus menjadi teman dan penasihat yang baik untuk satu sama lainnya. Ini tidak berarti, bagaimanapun, bahwa seorang pria harus di bawah ibu jari istrinya . Belajar bagaimana membuat keputusan bersama menjadi elemen penting agar pernikahan bahagia.

8. Dia membantu pekerjaan rumah tangga Anda.

Jika pasangan menghargai dan menghormati Anda, dia tidak akan pernah membiarkan Anda merasa seperti pembantu pribadinya. Dia tentu akan mengerti bahwa, jika Anda sudah lelah bekerja di kantor, dan ditambah lagi pekerjaan rumah yang menumpuk. 

Bukan hanya diam dan memantau Anda, dia juga biasanya inisiatif membantu Anda untuk menyelesaikan pekerjaan rumah. 
Melakukan pekerjaan rumah secara bersama-sama tentu menjadi cara baik untuk cepat menyelesaikannya dan meningkatkan hubungan Anda dengan dia.

9. Dia tidak melupakan masalah yang tengah terjadi pada Anda

Biasanya, pria sulit untuk fokus pada lebih dari satu tugas di waktu yang tepat. Tapi, berbeda dengan dia yang mencintaimu akan menjadikan masalah Anda  menjadi masalah juga untuk dirinya. 

10. Dia tahu bagaimana berkompromi dan bernegosiasi.

Membangun hubungan tidak mudah. terkadang Kamu harus pandai berdiskusi dan berkompromo bersama pasangan. Kompromi salah satu alasan lain mengapa sebagian besar hubungan selalu gagal dalam berhubungan. Tapi, berbeda dengan dia yang mencintaimu, dia akan mudah diajak brkompromi dan bernegosiasi.










No comments:

Post a Comment